6 Kelebihan Aplikasi Apotek Vmedis Mobile yang Mungkin Belum Anda Ketahui
Kesehatan merupakan sesuatu yang sangat penting dan tak ternilai harganya. Karena kesehatan tidak dapat dibeli dengan apapun. Maka tidak mengherankan jika usaha di bidang kesehatan memiliki potensi yang sanat besar, salah satunya adalah bisnis atau usaha apotek.
Namun demikian, menjalankan usaha apotek sangat menyita waktu dan tenaga. Bila salah dalam mengelolanya, tidak menutup kemungkinan Anda akan mengalami kerugian karena sistem manajemen usaha apotek Anda berantakan dan tidak dapat berjalan sebagai mana mestinya.
Agar hal buruk itu dapat dihindari, Anda bisa menggunakan aplikasi apotek untuk memudahkan dalam manajemen serta pengelolaan usaha apotek yang Anda jalankan.
Dengan menggunakan aplikasi atau software apotek, segala keribetan dan kerumitan dalam mengelola usaha apotek akan menjadi lebih mudah dna sederhana. Jika Anda membutuhkan aplikasi apotek, maka Anda bisa mempercayakannya kepada Vmedis Apotek.
Inilah Kelebihan Aplikasi Apotek Vmedis
Vmedis memahami bahwasanya pada saat ini di mana hampir semua orang menggunakan smartphone maka segala sesuatunya menjadi lebih mudah. Termasuk juga ketika Anda mengelola apotek.
Tidak hanya menghadirkan software yang bisa digunakan di banyak perangkat komputer, Vmedis juga membuat software apotek versi mobile dalam bentuk aplikasi. Beberapa kelebihan dari aplikasi apotek Vmedis mobile ini adalah:
1. Aplikasi Tersedia Gratis
Jika Anda menginginkan untuk menginstal aplikasi Vmedis di handphone Anda, Anda sudah tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan lagi. Karena aplikasi apotek Vmedis mobile bisa Anda dapatkan secara gratis. Anda tinggal mengunduh aplikasi di Playstore ataupun Appstore kemudian menginstalnya di dalam HP Anda.
2. Dapat Melakukan Stok Opname dengan Mudah
Tidak perlu repot menggunakan komputer admin di apotek, Anda bisa dengan mudah melakukan stok opname melalui aplikasi apotek Vmedis mobile. Stok opname bisa Anda lakukan dengan cepat tanpa harus mengganggu atau mempengaruhi database, karena semua data yang masuk akan tersinkronisasi secara otomatis.
3. Dasboard yang Mudah Dibaca
Ketika Anda membuka aplikasi apotek Vmedis mobile, maka Anda akan mendapatkan informasi-informasi penting yang Anda butuhkan hanya melalui dashboard. Adapun dasboard aplikasi Vmedis apotek ini sendiri memang sudah dibuat dan diatur sedemikian rupa sehingga mudah dibaca.
Dan informasi yang disajikan dasboard juga merupakan informasi penting yang pastinya sering Anda pantau seperti informasi omzet, obat terlaris reminder hutang dan piutang serta beberapa informasi penting lainnnya.
4. Bisa Melakukan Transaksi Penjualan
Tidak hanya dapat digunakan untuk memantau stok dan juga laporan, aplikasi apotek Vmedis mobile ini juga bisa anda gunakan untuk melakukan transaksi penjualan.
Jika terjadi kendala pada komputer admin apotek Anda seperti misalnya mati listrik atau kerusakan secara mendadak. Maka Anda tidak perlu khawatir karena Anda bisa tetap melayani konsumen melalui aplikasi apotek Vmedis mobile. Transaksi yang Anda input melalui aplikasi juga secara otomatis akan terupdate dan tersinkronisasi di perangkat lain secara real time.
5. Terkoneksi Printer Bluetooth
Ketika melakukan transaksi penjualan melalui aplikasi apotek Vmedis mobile, Anda juga tidak perlu khawatir mengenai struk. Pelanggan apotek Anda akan tetap mendapatkan struk karena aplikasi Vedis mobile ini dapat terkoneksi dengan printer bluetooth.
Dengan menggunakan printer bluetooth Anda juga akan dimudahka karena tidak perlu repit menginstall driver. Printer bluetooth ini akan Anda dapatkan juga secara gratis jika Anda berlangganan software Vmedis unlimited. Jadi anda tidak perlu bingung mencari printer yang sesuai.
6. Tersedia Laporan Grafik
Kelebihan berikutnya yang tidak kalah penting dari aplikasi apotek Vmedis mobile adalah tersedianya berbagai laporan dalam bentuk grafik yang bisa Anda lihat dengan mudah di aplikasi Vmedis mobile. Laporan grafik ini tidak hanya untuk laporan keuangan saja melainkan juga termasuk laporan obat terlaris, stok dan penjualan.