Resep dan Cara Membuat Pisang Bolen Kartika Khas Dago Bandung

Resep dan Cara Membuat Pisang Bolen Kartika Sari Mudah, Cepat, Enak

Resep dan Cara Membuat Pisang Bolen Kartika Sari Mudah, Cepat, Enak. Siapa yang tak kenal dengan pisang bolen kartika sari?. Pisang bolen asal Bandung ini memang sangat enak dan lezat. Ternyata pisang bolen dengan tampilan bak roti krumpul ini sangat mudah dalam membuatnya. Bagi sobat yang belum mengetahui banyak mengenai pisang bolen kartika sari berikut akan kami beri sedikit ulasannya.

Pisang bolen kartika sari merupakan salah satu olahan pisang kekinian, pisang yang dibalut dengan adonan yang menyerupai kue ini tersedia dalam berbagai variant rasa. Sobat bisa memilih toping pisang bolen sesuai keinginan. Tampilan pisang bolen yang menarik banget membuat makanan atau kudapan yang satu ini menjadi primadona.

Kalau dahulu pisang bolen berbentuk bulat namun kali ini tampilannya jauh lebih menarik. Kalau soal rasa jangan ditanya lagi. Makanan yang satu ini memiliki rasa yang enak banget apalagi tambahan toping diatas pisang bolen yang menambah nilai plus tersendiri pada pisang bolen ini. Rasa dari makanan ini perpaduan antara pisang kepok yang begitu manis dengan roti yang begitu lembut ditambah keju, coklat atau meses yang nyatu banget dilidah.

Resep dan Cara Membuat Pisang Bolen Kartika Sari Khas Bandung

Bagi sobat yang sudah penasaran, dan ingin membuat pisang  bolen kartka sendiri. Sobat tak perlu khawatir, kali ini kita akan berbagi resep pisang bolen khas Bandung yang sekarang lagi boming-bomingnya.

Bahan-bahan Membuat Pisang Bolen

  •     Tepung protein tinggi (cakra) 250 gram
  •     Air 50 ml
  •     Gula pasir 4 sendok makan Munjung
  •     Tepung protein sedang (segitiga biru) 4 Sendok Makan Munjung
  •     Margarin 4 sendok makan munjung
  •     Telur 1 butir
  •     Pisang (isian) 1 buah
  •     Kuning telur (untuk olesan) 1 butir
  •     Susu bubuk (dancow putih) 1 sendok makan
  •     Vanilli 1/2 sendok teh
  •     Garam 1/4 sendok teh
  •     Meses / keju parut (untuk taburan)
  •     Keju (isian)
  •     Ceres (isian)

Cara Membuat Bolen Pisang

  1. Dalam wadah, campurkan 250 gram tepung terigu dengan 4 sendok makan margarin, 4 sendok makan gula pasir, 1/2 sendok teh vanilli, 1 sendok makan susu bubuk, 1/4 sendok teh garam dan 1 butir telur aduk sambil kasih 50 ml air sedikit demi sedikit, dan uleni hingga kalis
  2. Diamkan adonan yang sudah kalis selama 30 menit sambil di tutup dengan menggunakan serbet kering.
  3. Setelah 30 menit berlalu bagi adonan menjadi 12 bagian, lalu gilas menggunakan gilingan dan beri bahan isian seperti ceres, pisang, keju, kemudian Lipatkan seperti amplop
  4. Simpan dan tata di atas loyang yang sudah diolesi dengan mentega dan ditaburi tepung, beri jarak karena nantinya akan mengembang.
  5. Olesi bagian atasnya dengan kuning telur dan beri taburan keju parut atau meses, sesuai selera
  6. Panggang bolen pisang selama 30 menit atau hingga matang, angkat dan biarkan dingin.

Baca Juga:

Gimana mudah dan cepat kan membuat pisang bolen yang satu ini? Sobat bisa menambahkan isian dalam pisang bolen seperti keju atau coklat untuk menambah kenikmatan rasanya. Sobat juga bisa mendapatkan resep menarik lainnya dengan mengunjungi laman nyonyor.com.